Bangun Kerjasama Untuk Kemajuan Pusat Pasar, Ketua PPIB Sahlan Manullang Rapat Bersama Ka. PD Pusat Pasar Bonar Pasaribu

Medan, TransNusantara.co.id—Sejak kepengurusan baru Persatuan Pedagang Ikan Basah (PPIB) Pusat Pasar di pegang oleh Sahlan Manullang ,Elbinner Sinaga dan Bendahara  Lim Sun Kian banyak gebrakan-gebrakan positip yang dibuat untuk kemajuan dan kenyamanan pembeli maupun para pedagang khususnya di pasar ikan basah pusat pasar Medan.

Tentunya untuk menciptakan rasa aman nyaman baik pembeli maupun pedagang ikan basah di pusat pasar dibutuhkan sinergitas dan kerjasama yang baik antar pengurus PPIB, pedagang dan tentunya juga pengelola PD Pusat Pasar.

Seperti hari ini dimana, Persatuan Pedagang Ikan Basah (PPIB) kembali menggelar rapat koordinasi dengan PD Pusat Pasar yang dihadiri langsung Kepala PD Bonar Pasaribu, Kacab 1 PD
PD Pasar, Agus Syahputra, Kaur Penertiban Bpk Mul serta Danru 1,2,3 Pos Keamanan Pusat Pasar. selasa (03/11/2020) pagi.

Rapat yang berlangsung di kantor PD Pusat pasar ini untuk membangun sinergitas antara pedagang khususnya PPIB dan PD pasar untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan para pedagang serta pengunjung saat berbelanja di pusat pasar Medan.

Sahlan Manullang yang juga ketua PPIB dalam kesempatan ini hadir bersama sekretaris Elbinner Sinaga menyampaikan masukan-masukan serta keluhan khususnyan para pedagang ikan basah yang di los 3 kepada Ka.PD pusat pasar Bonar Pasaribu.

“Kalau boleh pak, di jalan ke los 3 di pasang lampu, agar terang dan pengunjung maupun pedagang merasa nyaman, karena selama ini , karena selama ini minimnya penerangan saat masuk ke los 3 tempat pedagang ikan berjualan membuat pembeli enggan masuk, dan juga fasilitas lainnya mohon dibenahi juga”pintanya.

Kami dari PPIB, sambung Sahlan, juga berterima kasih kepada pihak keamanan yang selama ini menurut penilaian kami sudah bekerja dengan baik, walaupun begitu kami harap dapat dipertahankan atau ditingkatkan lagi, ucap pria yang juga pedagang ikan basah yang belum lama ini dipercayakan sebagai ketua PPIB.

Menanggapi permintaan dari Sahlan Manullang, Ka.PD Pusat Pasar Bonar Pasaribu dalam waktu dekat akan mereleasikannya.

“Mengenai pemasangan lampu akan kita pertimbangkan, sepanjang untuk kebaikan dan kemajuan Pusat Pasar akan kita dukung,”ucapnya sembari mengucapkan terima kasihnya atas masukan-masukan yang diberikan pengutus PPIB.

Acara yang berlangsung sekitar 1 jam ini berlangsung penuh keakraban dan rasa persaudaraan. (Elbinner Sinaga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.