Sat Samapta Polres Asahan Melaksanakan Pengamanan di Mesjid Mesjid saat Ibadah Sholat Jum’at.

Polri154 views

 

Transnisantara.co.id-
Asahan, Dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Sat Samapta Polres Asahan melaksanakan pengamanan ibadah sholat Jum’at berlangsung di Masjid-masjid, Jumat (05/8/2022).

Personil Aiptu Tanbos dan Bripka Junedi.M melakukan Pengamanan bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada jama’ah dalam melaksanakan ibadah sholat Jum’at.

Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Mengatakan, Patroli dan monitoring dilakukan bertujuan agar umat Muslim dapat melaksanakan ibadah Sholat Jum’at dengan Khusyu’ karena adanya pengamanan dari petugas Kepolisian.

Foto : Personil Kepolisian Kabupaten Asahan Sumut, sedang melaksanakan pengamanan saat masyarakat melakukan sholat Jumat di Kota Kisaran ( TN )

Kapolres berharap kepada masyarakat Kisaran yang melaksanakan ibadah sholat jum’at tidak akan merasa khawatir atau was-was terhadap barang bawaanya terutama kendaraan yang sedang diparkir.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang melaksanakan Sholat jumat agar selalu mematuhi protokol kesehatan salah satunya yaitu tetap menggunakan masker saat melaksanakan Sholat Jum’at untuk mencegah penularan Covid – 19,”ucapnya.

Adapun Mesjid yang diberi Personil Pengamanan , Masjid Agung Ahmad Bakri Jalan Sudirman Kisaran, Masjid Raya Jalan Imam Bonjol Kisaran, Masjid AL-Hidayah Jalan Cokro Kisaran, Masjid Al Islam miyah Jalan Kartini Kisaran, Masjid AL-Husna Jalan SM.Raja Kisaran, Masjid Nurul Huda Jalan Malik Ibrahim Kisaran.
( T.Rendi A.S.Sos )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *